Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-14, Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai NasDem Aceh menorehkan sejarah baru dengan menggelar Turnamen Tenis Antar Klub se-Aceh, sebuah event olahraga tenis yang pertama kali diselenggarakan oleh partai politik di Serambi Mekkah.
Ketua Fraksi Partai NasDem DPRA, Nurchalis, menegaskan bahwa inisiatif ini merupakan wujud nyata komitmen Partai NasDem untuk berinteraksi langsung bersama masyarakat, dalam hal ini melalui jalur olahraga dan kesehatan.
Nurchalis mengungkapkan bahwa turnamen ini mendapat sambutan yang luar biasa. Para pemain tenis, baik pemain veteran maupun pemain berprestasi, menunjukkan antusiasme tinggi. Mereka rindu dengan ajang kompetisi berkualitas.
DPW Partai NasDem Aceh mengadakan Turnamen Tenis Antar Klub se-Aceh di Lapangan Jasdam IM, Banda Aceh, Jumat (24/10/2025). [Foto: Istimewa]
“Di momentum HUT ke-14 ini, DPW Partai NasDem Aceh mencoba menjadi partai politik yang pertama dalam menyelenggarakan event olahraga tenis di Aceh. Alhamdulillah, antusiasmenya sungguh luar biasa,” ujar Nurchalis.
Lebih dari sekadar memperebutkan gelar juara, turnamen tenis yang diadakan oleh DPW Partai NasDem Aceh membawa misi besar sesuai dengan tagline partai “Restorasi Indonesia”.
Tujuan utamanya adalah untuk menggerakkan semangat berolahraga demi kesehatan, menjadi wadah pemersatu bagi insan tenis di Aceh, serta mengasah kemampuan teknis dan taktis para pemain.
Ketua Fraksi Partai NasDem DPRA, Nurchalis, sedang bermain tenis. [Foto: Istimewa]
Sementara itu, Ketua DPW Partai NasDem Aceh, Irsan Sosiawan Gading, sebagaimana disampaikan oleh Wakil Ketua I DPRA dari Partai NasDem, Saifuddin Muhammad (Yah Fud), menekankan bahwa Partai NasDem akan terus hadir dan berkontribusi di setiap kesempatan yang ada.
“Sejalan dengan semangat partai untuk menyehatkan dan memberdayakan masyarakat, DPW Partai NasDem Aceh hari ini hadir untuk menggerakkan semangat berolahraga dan semangat untuk meraih prestasi,” jelasnya.
Untuk diketahui, pelaksanaan Turnamen Tenis Antar Klub se-Aceh ini digelar selama tiga hari dari tanggal 24-26 Oktober 2025 di Lapangan Jasdam IM, Banda Aceh.
Selain turnamen tenis, masing-masing dari Partai NasDem Kabupaten/Kota se-Aceh juga melaksanakan berbagai kegiatan untuk memeriahkan HUT partai, seperti berbagi kebahagiaan bersama anak yatim, donor darah, gotong royong hingga kunjungan ke panti-panti. (Akhyar)

DPW Partai NasDem Aceh mengadakan Turnamen Tenis Antar Klub se-Aceh di Lapangan Jasdam IM, Banda Aceh, Jumat (24/10/2025). [Foto: Istimewa]
Ketua Fraksi Partai NasDem DPRA, Nurchalis, sedang bermain tenis. [Foto: Istimewa]